Rabu, 16 Maret 2016

Cara Membuat Es Teler

Artikel tentang Cara Membuat Es Teler.

Siapa yang tidak mengenal jajan minuman yang satu ini? Es Teler, merupakan sebuah jajan minuman yang terbuat dari kelapa muda, alpukat, nangka dan buah-buah lainyya yang disajikan bersama dengan es batu, susu kental manis dan sirup.

Es Teler pertama kali ditemukan oleh Hajah Samijem Dramo Wiyono pada tahun 1957. Ia merupakan warga asli dari kampung juron Kecamatan Nguter Sukoharjo. Dari racikannya Es Teler menjadikan satu buah jajan minuman yang sangat digemari oleh banyak kalangan. Rasanya yang enak dan menyegarkan menjadi faktor utama Es Teler ini banyak digemari.

Nah untuk kali ini kita akan membuat Es Teler yang sederhana. Bagi kalian yang penasaran dengan Resep dan Cara Membuat Es Teler ini kalian dapat mengikuti artikel dibawah ini. Mari persiapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Es Teler.
Cara Membuat Es Teler
Es Teler

Baha-bahan :
  • 2 buah aplukat matang
  • 1 butir kelapa muda
  • 8 mata nangka matang
  • Sirup coco pandan secukupnya
  • Susu kental manis putih
  • Es batu secukupnya
Nah dibagian atas merupakan bahan-bahan yang kita perlukan untuk membuat Es Teler. Selanjutnya mari kita masuk keproses pembuatan Es Teler.

Cara membuatnya :
  1. Pertama keruk daging buah alpukat, kemudian keruk juga daging buah kelapa dan campurkan dengan air kelapanya. Sisihkan.
  2. Kemudian potong nangka menjadi dadu-dadu kecil. Sisihkan.
  3. Siapkan gelas saji, kemudian masukan buah aplukat yang telah diserut, kelapa muda dan potongan nangka.
  4. Beri es batu diatasnya, lalu beri sirup coco pandan dan susu kental manis putih. Sajikan.
Nah Resep dan Cara Membuat Es Teler diatas dapat disajikan untuk 6 orang. Semoga Resep dan Cara Membuat Es Teler ini dapat membantu dalam memasak kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar